Penandatanganan Nota Kesepahaman Satu Data

Walikota Bima, H. Muhammad Lutfi, SE, bersama Kepala Badan Pusat Statistik Provinsi NTB dan Kepala Badan Pusat Statistik Kota Bima, menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) tentang Satu Data. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Walikota Bima, Kota Bima, Senin (18/11/2019).
Penandatanganan tersebut satu rangkaian dengan acara Rapat Teknis Pimpinan Badan Pusat Statistik Provinsi NTB. Penandatanganan Nota Kesepahaman tersebut, juga dilakukan oleh Pemerintah Provinsi NTB dengan BPS Provinsi NTB dan Kabupaten/Kota se-Nusa Tenggara Barat dengan BPS kabupaten/Kota se- Nusa Tenggara Barat.